![]() |
Kista Endometriosis |
Kista Endometriosis adalah suatu penyakit yang terjadi pada wanita dimana ditandai dengan adanya suatu keadaan jaringan endometrium yang masih sangat bisa berfungsi berada diluar cavum uteri. Dan biasanya gejala Kista Endometriosis ditandai dengan tersebarnya suatu difus antara otot rahim, dan pada sekitar genitalia interna dan juga umbilicus dan parineum serta juga bekas SC. Dan gejala umum Kista Endometriosis Pada Wanita adalah menorragia, dismenorrea sekunder, dispareunia, metroragia, discomfort perut yang ada pada bagian bawah dan pembagian dari Kista Endometriosis.
Pada Wanita ini dibagi menjadi 2 bagian yakni di dalam otot rahim yang disebut dengan adenominosis dan diluar rahim disebut dengan adenominosis dan diluar rahim disebut endometriosis.
Kista Endometriosis Pada Wanita juga dikenal sebagai penyakit wanita karier (working women disease), karena dialami oleh sekitar 10% dari wanita subur (yang mengalami haid) berusia 25 sampai 44 tahun. Juga kemungkinan dialami oleh para remaja. Penyebabnya yang pasti masih belum disepakati kalangan ahli yang berpegang pada beberapa teori mereka masing-masing, tetapi dari banyak penelitan terungkap bahwa 25-35% wanita tidak subur yang mengalami kista endometriosis, diduga hubungannya dengan gangguan sistem reproduksi.
Gejala Kista Endometriosis Pada Wanita Diantaranya :
- mengalami rasa sakit pada perut yang ada dibagian bawah dan daerah panggul.
- mengalami susah untuk mendapatkan keturunan atau mandul.
- mengalami dispareunia ( rasa sakit pada saat berhubungan seks ).
- mengalami siklus haid yang tidak teratur.
Kista Endometriosis Parah Dibagi Menjadi Dua Jenis Yaitu :
- Endometriosis interna yaitu adaya jaringan endometrium yang terdapat di dalam miometrium.
- Endometriosis eksterna yaitu adanya suatu jaringan yang di luar uterus (tuba fallopi, ovarium, kandung kemih dan permukaan yang terdapat pada rektum).
Penyebab Kista Endometriosis Pada Wanita adalah
Penyebab terjadinya Kista Endometriosis Pada Wanita atau kista coklat ini berasal dari peritoneum atau sel-sel yang pada selaput perut. Dan penyebab nya bisa disebabkan oleh adanya infeksi kandungan yang menahun seperti keputihan yang tidak segera ditangani oleh adanya infeksi kandungan yang sudah menahun, seperti pada saat sedang mengalami keputihan yang tidak disegera ditangani yang dapat mengakibatkan kuman-kuman masuk pada selaput perut saat melewati adanya saluran pada indung telur. Dan akibatnya infeksi yang terjadi dapat melemahkan daya tahan pada selaput perut tersebut. Dan pada akhirnya akan dapat menyebabkan daya tahan tubuh yang menurun serta dapat memudahkan anda terserang oleh berbagai jenis penyakit lainnya.
Adapun penyebab lainnya antara lain :
- penyebab kista endometriosis yang diakibatkan karena adanya gangguan pada pembentukan hormon di hipotalamus hipofise atau organ yang bisa mengatur pembentukan dari hormon didalam tubuh manusia.
- penyebab kista endometriosis yang lainya adalah karena adanya gangguan pada pembentukan hormon pada indung telur.
- penyebab kista endometriosis akibat darah menstruasi yang masuk kembali ke dalam saluran telur dengan membawa jaringan atau endometrium, dan juga lapisan dinding rahim sehingga jaringan tadi kemudian menjadi menetap dan tumbuh di luar rahim.
- akibat pencemaran lingkungan.
- akibat dari pola hidup yang kurang sehat.
Pencegahan Kista Endometriosis Pada Wanita adalah berolahraga yang cukup, menjalankan pola hidup sehat, bagi pasangan yang sudah menikah, usahakan hamil sesegera mungkin karena hal ini dapat mencegah pembentukan kista melalui cara mengurangi frekuensi haid dan aktivitas hormon, rutin memeriksakan diri ke dokter.
Penyembuhan Kista Endometriosis Pada Wanita
Pengobatan secara medis adalah pengangkatan atau operasi. Kista diangkat jika besarnya lebih dari 4cm. Jika sudah lebih dari 4cm, akan ada resiko terpuntir. Untuk meyakinkan ukurannya, dapat dilakukan USG saat haid.
Kemudian menggunakan terapi hormon. Berbagai terapi hormon ini sangat bervariasi dan metode pengendalian kelahiran sederhana hingga pelepasan gonadotropin hormon agonis (Gnrh agonist) seorang dokter akan menentukan jenis terapi hormon yang mana yang terbaik untuk suatu kondisi pasien guna sebagai penyembuhan Kista Endometriosis Pada Wanita.
Pengobatan secara alami adalah menggunakan bahan alami yaitu Umbi daun dewa secukupnya, dan cara membuatnya adalah dengan siapkan umbi daun dewa secukupnya, lalu cuci hingga bersih, lalu Umbi di campur air kemudian di blender hingga halus, Lalu diminum sehari sekali secara teratur guna sebbagai penyembuhan Kista Endometriosis Pada Wanita.
Dengan mencoba akupuntur guna sebagai mengurangi rasa nyeri, karena efek akupuntur akan mungkin tidak terasa segera, akupuntur merupakan metode yang dikenal luas berguna dan guna mengurangi rasa nyeri dan mendorong relaksasi. Sebaiknya lakukan akupuntur tersebut guna sebagai tahap penyembuhan.
Dengan bahan alami temu putih, cara membuatnya siapkan 1 ruas rimpang temu putih secukupnya, lalu Temu Putih di cuci bersih, Lalu dapat makan seperti lalapan, kemudian Lakukan 2 kali sehari secara teratur.
Itulah informasi mengenai penyebab kista endometriosis, semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda semuanya. Terimakasih.
By : Margaretha Hilda Strada K.
Email : Margarethahylda@gmail.com
0 komentar:
Posting Komentar