Khasiat Serta Manfaat Daun Salam Sangat Ramah Untuk Kesehatan.Selain mudah ditemukan disekitar pekarangan rumah daun salam sangat disukai ibu-ibu terutama yang suka memasak karena dapat digunakan untuk memberikan aroma yang sedap pada memasakan agar makanan jadi lebih enak disantap. Ternyata, dibalik itu, ada manfaat yang ramah lainnya yaitu untuk kesehatan kita. Beragam manfaat ini sayangnya sering diabaikan oleh kebanyakan orang. Padahal, dengan manfaat ini bisa jadi perantara penyembuhan penyakit yang sedang kita derita.
Kegunaan daun salam dapat membantu menyembuhkan beberapa penyakit dibawah ini. Tentu saja ini berita bagus terutama bagi yang anti dengan terlalu banyak obat-obatan kimiawi. Tapi, tentu tidak semua penyakit bisa diberantas dengan daun salam. Oleh karena itulah, kita perlu mencermati dan mengamati apa-apa saja jenis penyakit yang bisa menggunakan daun salam sebagai media penyembuhannya.Penyakit yang dapat diobati dengan daun salam antara lain:
Obat diare
Selain hal di atas, ternyata daun salam pun dapat juga dimanfaatkan sebagai obat diare secara alami.Caranya: ambillah kurang lebih 15 daun salam yang masih segar. Lalu rebus lah daun tersebut ke dalam air yang mendidih maksimal 2 gelas banyaknya air. Kemudian beri garam secukupnya setelah melakukan semua cara di atas, tunggu air tersebut sampai dingin, setelah dingin minum air tersebut secara teratur untuk diare anda.
Sebagai obat untuk kencing manis
Manfaat daun salam yang lainnya adalah untuk mengobati gejala kencing manis alias diabetes. Jika yang memiliki penyakit yang satu ini, ada baiknya anda mencoba pengobatan secara tradisional atau herbal dengan hanya memanfaatkan daun salam. Caranya adalah:
>Ambil kurang lebih 15 lembar salam dan cucilah sampai bersih.
>Kemudian rebus lah daun tersebut dengan menggunakan air sebanyak maksimal 3 gelas dan tunggulah sampai mendidih, ketika air tersebut mendidih secara otomatis air tersebut akan berkurang.
>Lalu tunggulah rebusan air tadi sampai dingin, setelah dingin minumlah air rebusan tersebut.
>Untuk mendapatkan manfaat dan khasiat yang maksimal, buat dan minumlah air tersebut secara teratur dan rutin.
Memutihkan gigi
Selain dapat digunakan sebagai obat herbal, daun salam juga dapat dimanfaatkan untukmenjadikan gigi lebih putih.Untuk memperoleh kegunaan dan manfaat dari daun salam ini, anda harus melakukan hal berikut:
>Sediakan bahan-bahan yang di perlukan, seperti kulit jeruk dan daun salam.
>Setelah itu jemurlah kedua bahan di atas sampai layu dan kering.
>Kemudian setelah semua bahan tersebut kering tumbuk lah campuran bahan di atas lalu beri air secukupnya. Aduk sampai rata hingga membentuk pasta.
>Langkah yang terakhir ialah gosok lah gigi anda dengan pasta tersebut. Lakukan hal ini secara teratur setiap hari untuk mendapatkan gigi yang putih dan berkilau.
Cukup banyak bukan khasiat atau manfaat yang dapat anda peroleh dari daun salam tentunya. Bagi anda yang sekarang tengah mengidap berbagai penyakit seperti penyakit yang sudah di sebutkan di atas, ada baiknya anda mencoba ramuan herbal dari penggunaan daun salam tersebut
Posted by:Rizqika Sumarwati
Email:Rizqika111@gmail.com
Blog:Rizqika1111.blogspot.com
- Blogger Comment
- Facebook Comment
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
0 komentar:
Posting Komentar