Golden Age


Menurut beberapa pakar anak Golden Age atau sering pula di sebut atau di kenal dengan Masa-Masa Emas Pada Anak, Masa-masa ini sangat penting dan tidak dapat di ulang lagi pada anak,maka di sinilah peran orang tua di tuntut untuk bisa mendidik dan mengoptimalkan kecerdasan anak. masa-masa ini yaitu antara 0-2 tahun,0-3 tahun,0-5 tahu,atau 0-8 tahun. Namun semua sepakat bahwa awal-awal tahun pertama kehidupannya adalah Golden Age pada anak, berikut adalah tips dalam menstimulus/merangsang anak pada masa golden age mereka.
Stimulus atau rangsangan
Yang dapat anda berikan bisa berupa pengalaman di alam terbuka,orang tua bisa menceritakan tentang alam dan bintang. Jawablah setiap pertanyaan mereka dengan bahasa yang sederhana agar mudah di pahami anak, dan ajukan juga pertanyaan agar menggugah rasa ingin tahu anak.
Belajar meniru
Anak juga belajar dari mengamati dan meniru anda/orang tua, jadi di sini orang tua di tuntut untuk memberikan atau menjadi teladan untuk anak. Seperti anda sedang bicara,beraktifitas di rumah,dll. Jadi berikanlah contoh yang baik pada anak.
Berilah pujian
Ya pujilah mereka atas usahanya yang telah mereka berikan dengan hal yang bermanfaat,berikan hadiah yang bermanfaat contoh: ajak mereka jalan-jalan ke toko buku,taman pintar,dll.
Jangan berikan target
Tetapi hargailah anak atas usahanya yang mereka berikan.karena jika anak di tuntut untun seperti yang kita mau maka anak akan mati-matian menyenangkan orang tuanya walaupun hati mereka tertekan dan malah akan menggangu masa emas anak tersebut.
Berikan penghargaan
 Berikan hadiah dan penghargaan di setiap apa yang mereka lakukan,berilah hadiah yang bermanfaat dan sesuai dengan usianya.berilah mereka kasih sayang dan rasa aman sehingga mereka pun akan memberikan kasih sayang pada sesamanya. Di masa Golden Age peran orang tua sangatlah penting,memori ini akan terkenang selamanya dan membawa pengaruh positif di kehidupan mereka kelak.

Posted by     : Dikki Febrianto
Email           : Diki.12twitter@gmail.com
Blog             : dikkifebrianto.blogspot.co.id

Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar