Bahaya stress pada ibu hamil


BAHAYA STRESS PADA IBU HAMIL 




Stress adalah suatu kondisi ketegangan yang mempengaruhi emosi, proses berpikir dan kondisi diri seseorang. Penyebab stress yang terlalu besar dapat mengancam kemampuan seseorang untuk menghadapi lingkungannya. Termasuk bila stress ini menimpa pada ibu hamil.

Kondisi psikologis ibu hamil termasuk kecemasan ibu hamil ini memang lebih labil dibandingkan pada keadaan sebelum hamil. Wanita yang sedang hamil cenderung sekali emosi yang berkelanjutan karena kondisi kehamilan mereka, hormon, dan kondisi kehidupan mereka. Banyak juga perubahan pada ibu hamil ketika menjalani masa kehamilannya selama 9 bulan.

Wanita yang sedang hamil sangat dianjurkan untuk menghindari stress. Hal ini untuk menjaga kesehatan si ibu dan janin calon bayinya. Ada banyak hal yang bisa menyebabkan stress pada ibu hamil, baik karena fisik sang ibu sendiri ataupun karena pengaruh dari pikirannya.


Mengatasi stress saat hamil:

Makanan Sehat
Saat ibu sedang hamil, jauhkanlah dari tempat yang kotor dan tidak bersih serta makanan yang kurang baik atau sehat. Menjaga makanan salah satu cara yang baik untuk meningkatkan mood lebih baik.

Gunakan Musik Klasik

Mendengarkan lagu-lagu musik klasik, salah satu cara yang dapat meningkatkan moood serta dapat memberikan pengaruh yang baik juga terhadap janin.
Istirahat yang Cukup
Tetaplah menjaga kondisi tubuh dengan istirahat yang cukup. Jika seseorang yang sering begadang sering sekali mengalami stres. Begitu juga dengan ibu hamil jika kekurangan istrihat dapat pemicu munculnya stress.




Posted By : Ainun Mahmudhah
Email        : Ainunthatha123@gmail.com
Blogg        : Ainunmahmudah1.blogspot.co.id

    Share on Google Plus

    About Ainun

      Blogger Comment
      Facebook Comment

    0 komentar:

    Posting Komentar