
Sinar matahari pagi telah dipercaya mampu memberikan efek kesehatan alami bagi tubuh. Salah satunya adalah digunakan untuk menurunkan kadar bilirubin yang terlalu tinggi yang menjadikan bayi berwarna kuning pasca dilahirkan ke dunia. Jadi melakukan penjemuran pada bayi yang baru lahir di pagi hari itu adalah hal yang sangat penting.
Saat menjemur bayi sebiknya dalam keadaan telanjang
yang harus diperhatikan pada saat menjemur bayi di pagi hari adalah dengan cara menjemurnya dalam keadaan telanjang dada (hanya menggunakan popok/ celana). ini bertujuan agar bagian dada dapat terkena sinar matahari, sehingga dapat membantu melonggarkan pernafasan bayi.
membolak-balikkan tubuh bayi
Bayi yang dijemur sebaikknya dibolak-balikkan agar tidak hanya bagian dada depan saja yang nantinya terkena sinar matahari, tapi juga bagian punggungnya juga mendapat penyinaran.
Hindari paparan langsung sinar matahari pada bagian mata bayi
saat melakukan teknik menjemur bayi, sebaiknya diusahakan agar mata bayi Anda membelakangi paparan sinar matahari tersebut. Hal ini dilakukan agar bayi terhindar dari resiko kerusakan lensa maupun retina matanya.
Memilih tempat/lokasi yang tepat untuk menjemur
saat Menjemur bayi tidak harus dilakukan diruangan terbuka yang mana mendapat paparan langsung dari sinar tersebut. Hal ini bisa saja dilakukan ditempat yang meskipun terlindung tapi sinar matahari masih dapat menerobos masuk. Yang harus selalu diperhatikan adalah jika pada saat kondisi sedang dingin atau cuaca berangin, maka sebaiknya bayi dijemur di dalam ruangan berkaca dimana sinar matahari masih dapat menghangatkan bayi tersebut.
Bayi yang lahir dengan keadaan prematur, sebaiknya tidak dijemur
minggu pertama pasca dilahirkan, bayi yang dilahirkan secara prematur masih memerlukan suhu yang stabil. Sehingga sangat disarankan bagi bayi tersebut untuk tidak dijemur di bawah sinar matahari pagi. Hal ini akan dapat menimbulkan efek yang membahayakan bagi keselamatan si bayi. Hal tersebut karena pada saat dijemur si bayi harus mampu beradaptasi dengan lingkungan di luar.
posted by : Ramadhon dwi pamungkas
0 komentar:
Posting Komentar