
Apa itu penyakit bronkitis?
Bronkitis merupakan penyakit yang menyerang bagian
saluran pernafasan. Penyakit ini muncul ketika terjadi peradangan pada saluran
pernafasan, yaitu pada pipa bronchial. Penyakit ini dibedakan menjadi dua tipe,
yaitu bronkitis akut dan kronis.
Bronkitis akut biasanya terjadi karena pilek atau
infeksi pada saluran pernafasan. Kondisi umum dari bronkitis akut biasanya
batuk yang terus menerus dalam beberapa minggu, namun bisa pulih membaik tanpa
menyisakan efek, tetapi kondisi ini berulang-ulang.
Adapun pada bronkitis kronis ditandai dengan
terjadinya peradangan dan batuk yang berdahak kira-kira selama 3 bulan
berturut-turut dalam setahun, dan itu terjadi selama 2 tahun secara
berturut-turut.
Penyakit bronkitis tidak bisa disembuhkan, namun
gejalanya bisa dikurangi dan diperlambat dengan pengobatan yang intensif.
Gejala bronkitis nampak terlihat pada perubahan tubuh kita dan ini bisa diatasi.
Adapun gejala bronkitis diantaranya:
- Batuk, yaitu batuk yang tidak biasanya. Batuk ini biasanya
ditandai adanya lender (berdahak). Baik yang berwarna putih, berwarna
kuning kehijauan, atau bahkan tidak berwarna, tetapi terus menerus dalam
jangka panjang.
- Sesak nafas, yaitu mengalami kondisi dimana susah sekali bernafas,
apalagi setelah melakukan aktivitas fisik.
- Nafas pendek, yaitu kantung paru-paru tidak bisa menampung banyak
oksigen, dan pada akhirnya susah sekali benafas atau sesak nafas, apalagi
mengerahkan sedikit tenaga.
- Deman ringan dan menggigil, yaitu kondisi tubuh yang tidak stabil, bisa panas dingin,
lemas, merasa gelisah, atau perasaan tidak nyaman dan sebagainya.
- Sakit pada tenggorokan, yaitu kondisi yang bisa disebabkan batuk yang berlebihan
kemudian terjadi peradangan serius pada tenggorokan.
Jika Anda pernah mengalami gelaja di atas, maka disarankan untuk
melakukan pencegahan terhadap berkembangnya penyakit bronkitis yang
berulang-ulang. Bagaimana cara mengatasi gejala penyakit bronkitis? Berikut
adalah beberapa cara mengatasinya.
Cara mengatasi gejala bronkitis
di antaranya:
- Banyak minum air putih, dalam sehari minimal 6-8
gelas air putih. Cara ini akan membantu mengencerkan dahak pada saluran
bronkus.
- Menjaga pola makan, makan makanan yang seimbang dan bergizi serta dapat
meningkatkan kekebalan tubuh, makanan 4 sehat 5 sempurna bisa menjadi
pilihan. Kemudian harus pintar memperhatikan jenis makanan yang akan Anda
makan.
- Istirahat yang cukup, lakukanlah aktivitas yang tidak menguras tenaga atau
berlebihan. Karena tubuh yang terjangkit penyakit bronkitis ketika
melakukan aktifitas sedikit berlebihan, maka tubuh akan merasa cepat
lelah. Kurangi hal itu.
- Menjaga kebersihan, jaga kebersihan rumah Anda dan juga tubuh Anda. Gunakan
sapu tangan saat batuk atau bersin. Jangan berbagi peralatan pribadi
dengan orang lain, karena penyakit ini bisa menular. Cucilah tangan Anda
sebelum dan sesudah melakukan sesuatu.
- Hindari merokok, rokok merupakan salah penyebab yang paling menonjol
penyakit bronkitis. Asap roko yang dihirup dapat menyebabkan iritasi pada
saluran pernafasan yang kemudian menyebabkan bronkitis. Kalau bisa
berhenti merokok.
- Gunakan masker saat keluar rumah, tujuannya adalah
mencegah polusi udara, seperti debu dan serbuk sari memasuki saluran
pernafasan, pulusi udara inilah menyebabkan penyakit bronkitis mudah
berkembang.
- Olahraga yang cukup, tidak bisa dipungkiri, olahraga mempunyai peran yang sangat
besar terhadap kesehatan tubuh Anda. Biasanya tips ini yang seringkali
diabaikan, karena malas atau tidak mempunyai waktu dan lain sebagainya,
maka ini akan sangat berbahaya, penyakit bronkitis Anda akan semakin
berkembang.
- Konsultasi ke dokter ahli, konsultasikan penyakit Anda ke dokter ahli secara intensif,
karena obat-obatan yang dianjurkan dokter akan mencegah penyakit bronkitis
berkembang.
Ketika gejala-gejala bronkitis Nampak terlihat
dalam tubuh Anda, segeralah melakukan langkah-langkah pencegahan seperti yang
telah saya jelaskan di atas. Mencegah lebih baik dari pada
mengobati.
Semoga bermanfaat.
Created by : Rhestu
Dwi Astuti
Email
: rhestudwiastuti4@gmail.com
Blog
:
rhestudwiastuti.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar