15 Cara Mengobati Luka Tersiram Air Panas Super Cepat


Kecelakaan yang terjadi ketika tersiram air panas jelas sangat menyakitkan dimana kulit kita terasa perih,merah dan melepuh seperti luka bakar. Namun jangan binggung ada beberapa cara untuk mengobati luka bakar tersiram air panas.
1. Cuka Putih
Cobalah untuk mengobatinya menggunakan cuka putih di mana di dalamnya ada kandungan asam asetat yang bisa membuat rasa sakit menjadi lebih ringan karena senyawa ini masih menjadi bagian dari komponen aspirin.
Bila terjadi radang pun jangan khawatir karena ada zat antiseptik di dalam cuka putih ini sehingga akan membantu melindungi kulit agar terhindar dari infeksi. Panas pun akan dapat ditarik oleh cuka; caranya hanya dengan handuk direndam ke dalam cuka yang encer lalu kompres perlahan bagian yang terluka akibat siraman air panas.
2. Aloe Vera
Rasa adem aloe vera dan juga sudah jelas pasti bisa menyurutkan rasa panas, perih dan nyeri akibat tersiram air panas jauh lebih baik daripada es batu atau air es. Karena aloe vera adalah salah satu tanaman keluarga, maka bahan ini bisa dijadikan obat rumah paling manjur untuk mencegah peradangan serta menurunkan risiko pembengkakan.
Supaya kulit dapat mengalami proses perbaikan secara sempurna, lidah buaya adalah yang paling baik dalam hal merangsang pertumbuhannya. Oleskan gel pada lidah buaya secara hati-hati dan merata.
4. Minyak Kelapa
Untuk mengobati luka yang diakibatkan siraman air panas, minyak kelapa juga boleh dicoba bila  mempunyainya di rumah sehingga tak perlu harus cari bahan lain. Minyak kelapa termasuk di dalam sumber vitamin E yang bagus untuk kulit di mana di dalamnya ada kandungan anti bakteri, anti jamur, dan juga asam lemak sehingga membuat kulit bisa dicegah dari infeksi.
Lepuhan pada kulit bisa sangat perih dan meninggalkan bekas, maka untuk mengobatinya bisa ditambahkan dengan jus lemon secukupnya sebagai campuran minyak kelapa untuk diaplikasikan ke bagian yang terluka. Jus lemon dengan sifat asamnya bakal mampu membuat bekas luka teringankan dna minyak kelapa sendirilah yang akan menyembuhkan.
5. Susu
Jangan ragu juga untuk menggunakan susu sebagai alternatif pengobatan jika bahan-bahan lainnya tidak tersedia. Susu dengan kandungan tinggi akan lemak dan proteinnya mampu membuat luka menjadi lebih tenang dan bahkan bisa membuat penyembuhannya lebih cepat. Area yang terluka akibat tersiram air panas bisa direndam ke dalam susu selama kurang lebih 15 menit untuk menenangkannya.
6. Yogurt Berlemak
Jika tak ada susu tapi memiliki persediaan full-fat whole-milk yogurt alias yogurt dengan kandungan susu dan lemak, maka boleh mencoba mengobati luka akibat siraman luka bakar tersebut dengan bahan satu ini. Selain menjadi  yogurt pada dasarnya pun mampu menenangkan dan memberikan rasa adem pada luka tersebut, bahkan untuk kulit kering pun yogurt sangat bagus dalam memberikan kelembaban.
7. Minyak Pohon Teh/Tea Tree Oil
Minyak pohon teh atau yang biasa dikenal dengan sebutan tea tree oil adalah bahan alami yang benar-benar luar biasa karena sangat baik untuk merawat kesehatan kulit.
Khusus untuk luka bakar atau luka terkena air panas, cara pengobatannya , yaitu dengan mencampurkan 2 ons air dengan 1 sendok teh minyak pohon teh ke dalam botol semprot supaya pengaplikasiannya lebih mudah. Setelah dicampur dan dikocok, bagian yang luka bisa tinggal disemprot dengan ramuan ini sesering mungkin atau sesering kebutuhannya dan lihat hasilnya.
8. Madu
Bahan yang terkenal mampu mengobati sakit tenggorokan dan panas dalam ini adalah sebuah bahan antibiotik yang alami, maka dengan mengobati luka siraman air panas Anda, kulit akan terlindung dari infeksi.
Karena ketidakramahan dari keseimbangan pH alaminya terhadap bakteri, bakteri serta infeksi yang hendak membuat kulit Anda menderita akan dibunuh secara langsung. Ada efek dingin yang akan diberikan oleh madu ini, selain itu juga kulit akan sembuh lebih cepat dan rasa sakit pun akan berkurang.
9. Ekstrak Vanili
Luka tersiram air panas yang masih tergolong ringan dapat diobati dengan mencoba menggunakan ekstrak vanili. Jika sudah siap dengan bahan vanili, maka kapas lembut bisa digunakan sebagai alat pengoles vanili ke bagian yang terluka tersebut.Luka seperti akibat tersiram air panas perlu didinginkan dan salah satu caranya adalah dengan mengaplikasikan ekstrak vanili dengan penguapan alkoholnya. Rasa sakit yang mengganggu dan membuat Anda tak nyaman juga akan dapat dikurangi dengan kandungan baik di dalam ekstrak vanili ini.
 10. Gandum/Oats
Oat alias gandum adalah bahan yang baik untuk dipakai mengobati luka yang terkena siraman air panas karena bahan alami ini mampu mengurangi peradangan dan memberikan efek tenang bagi kulit. Oat akan membantu penyembuhan luka lebih cepat dan efektif, hanya dengan mandi atau berendam di dalam air yang sudah ditambah dengan 1 cangkir gandum, Anda dapat berendam sekitar 20 menit. Cara ini akan lebih efektif untuk luka yang tergolong besar atau lebih parah.
Sementara itu, jika Anda terkena cipratan air panas yang menyebabkan luka bakar kecil, siapkan mangkuk berukuran kecil yang sudah diisi air dan ditambah dengan oat secukupnya. Selanjutnya, bagian yang terkena air panas dan terluka bisa direndam, namun untuk mengeringkannya Anda hanya perlu menganginkannya alias mengeringkan secara alami sehingga kulit masih tetap dilapisi oat tipis-tipis yang tujuannya adalah untuk mengurangi rasa gatal.
 11. Teh Hitam
Bahan lainnya yang sebaiknya dipertimbangkan adalah teh hitam dengan asam tanatnya yang akan mengurangi rasa sakit. Senyawa yang ada di dalam teh hitam mampu menenangkan kulit yang terbakar akibat air panas. Hanya dengan kantong teh hitam dingin dan basah ditempelkan ke bagian yang terluka lalu melilitkan kain kasa untuk menahannya di sana, Anda akan menemukan bahwa cara ini sangat efektif.
 Hal-hal yang Tidak Boleh Dilakukan
Ada beberapa hal yang mungkin dikira akan berhasil dan boleh dilakukan untuk meringankan lika bakar,  tapi langkah-langkah di bawah ini sebaiknya Anda benar-benar jauhi atau luka tersebut bisa makin parah.
·         Jangan membalut luka akibat siraman air panas dengan menggunakan kapas karena kulit yang ada lepuhannya bisa pecah.
·         Jangan sekali-kali menyentuh dan secara sengaja memecahkan gelembung atau lepuhan kulit yang terluka. Gelembung pada luka tersebut adalah bentuk dari bagaimana tubuh mencoba bertahan dan juga proses dari penyembuhan luka itu sendiri sehingga tidak usah menyentuh atau mengkhawatirkan gelembung lepuhan tersebut.
·         Jangan memberikan pasta gigi seperti yang Anda biasa lakukan ketika kulit terkena sesuatu yang panas karena risiko infeksi justru bisa meningkat. Jangan juga mengolesi luka dengan mentega dan kecap.
·         Jangan memanfaatkan es batu, air dingin atau air es untuk mengobati bagian yang terluka karena air panas karena jaringan kulit justru bisa rusak akibat Anda siram dengan air dingin.

Cara mengobati luka tersiram air panas wajib anda perhatikan agar tidak bertambah parah, jika anda rasa terlalu berat. Sebaiknya anda segera menghubungi dokter terkait.





by : Wahyu Eko Yuliana
blog : yulianaia.blogspot.co.id
email : wahyuekayulia@gmail.com
Share on Google Plus

About wahyu eko yuliana

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar