10 Manfaat air kelapa muda

10 Manfaat air kelapa muda


1.      menunda penuaan dini
Air kelapa sangat baik untuk kulit ,dapat membuat kulit lebih halus dan terlihat lebih muda dari umur kita. Dalam air kelapa terdapat kandungan sitokin atau salah satu hormon pertumbuhan, ini berfungsi mengatur pertumbuhan, perkembangan,dan penuaan sel. Kandungan sitokinin pada air kelapa mempunyai efek anti-penuaan, anti-karsinogenik, dan anti-trombotik (anti pembekuan darah). Sitokinin dapat menyeimbangkan kadar ph dalam tubuh, memperkuat dan menghidrasi jaringan ikat, dan dapat mengurangi resiko penyakit yang berhubungan dengan usia.
2.      Mengatur tekanan darah, gula darah, dan kolesterol
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa air kelapa dapat meningkatkan sirkulasi darah, menurunkan tekanan darah tinggi, dan mengurangi risiko serangan jantung dan stroke. Kandungan kalium yang tinggi dan natrium yang rendah dalam air kelapa dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Tidak hanya  itu, air kelapa juga dapat membantu meningkatkan hdl (kolesterol baik), mengurangi pembentukan plak gigi, mengatur penyerapan gula, dan meningkatkan sensitivitas insulin.
3.      Membantu kesehatan pencernaan
Air kelapa banyak di gunakan untuk mengobati diare, gangguannpencernaan, konstipasi,infeksi kandung kemih,cacingan , gangguan ginjal.
4.      Mengtasi sakit kepala

air kelapa salah satu obat tradisional untuk mengatasi sakit kepala.
Sakit kepala bisa dipicu oleh dehidrasi, sehingga minum air kelapa bisa menyuplai elektrolit bagi tubuh dan mengatasi dehidrasi. Air kelapa juga mengandung magnesium yang mampu meredakan migrain. Tak perlu khawatir minum air kelapa dalam keadaan perut kosong karena kandungan asamnya yang rendah, sehingga aman untuk lambung.


5.      membantu turunkan berat badan

cukup sehari dengan segelas air kelapa akan menunda lapar atau memberikan rasa kenyang sehingga makan lebih venderung sedikit. 30mg ari kelapa mengandung 5,45 kalori dan 1,3 gram gula. Sehingga baik untuk mengatasi obesitas.
6.      melindungi kekebalan tubuh

air kelapa kaya akan nutrisi seperti riboflavin, niasin, thiamin dan piridoksin juga asam folat dan memiliki sifat antibakteri dan antivirus sehingga dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Air kelapa juga mampu melawan infeksi virus seperti virus influenza.
7.      Penyakit Batu Ginjal
Kandungan kalium dalam air kelapa dapat  melarutkan batu ginjal karena memiliki kandungan yang memainkan peran kunci dalam proses alkali urin dan mencegah pembentukan batu ginjal.
8.      Penting untuk kesehatan kulit
Kandungan air kelapa dapat mempebarui jaringan kulit yang rusak seperti jerawat dan baik untuk memperbaiki pada tangan dan kuku
9.      Sebagai Antioksidan
Antioksidan membantu menangkal radikal bebas. Efek racun penggunaan antibiotik dan obat sulfa kelapa juga bisa di atasi denga air kelapa. Pada saat mengomsumsi obat air kelapa juga baik di gunakan karena membantu pelarutan obat.
10.  Menjaga Kesehatan Kardiovaskular
Penelitian telah menunjukan bahwa orang dengan tekanan darah tinggi biasanya memiliki kadar kalium yang rendah. Manfaat minum air kelapa secara teratur sangat efektif dalam mengatur tekanan darah karena ia memiliki kandungan kalium dan asam laurat. Air kelapa juga dipercaya meningkatkan HDL (kolesterol baik) yang sangat baik untuk mencegah penyakit jantung.
Nah itu tadi rasia dari air kelapa muda, selain enak di minum saat udara panas tapi banyak manfaatnya. Tidak heran kan banyak orang yang menjual kelapa muda di pinggir pinggir jalan, dan banyak juga penggemar kelapa muda, minuman dan makanan ini sangat baik untuk kesehatan mudah di cari, mudah di dapatkan, banyak manfaat untuk kesehatan dan harga yang ekonomis.




nama: dwi puji mulyaningsih
email:dwipujimulyaningsih0607@gmail.com
blogger:dwipujimulyaningsih0607.blogspot.com
Share on Google Plus

About Dwi Puji M

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar