Manfaat
Buah Duri
1. Menjaga Kesehatan Kulit
Kandungan vitamin C dalam buah durian berfungsi sebagai
antioksidan dan anti-penuaan. Vitamin C merupakan bahan baku pembuatan kolagen
yang berperan dalam peremajaan kulit, pembuluh darah, tulang tendon, dan
ligamen.
2. Menjaga Kesehatan Kelenjar Tiroid
Buah durian juga mengandung senyawa tembaga. Senyawa tembaga
ini berperan penting dalam menjaga kesehatan kelenjar tiroid.
3. Mengatasi Anemia
Kandungan lain dari buah durian adalah asam folat atau
vitamin B9. Asam folat ini dibutuhkan tubuh untuk memproduksi sel darah merah.
4. Meredakan Stres dan Depresi
Buah durian juga mengandung vitamin B6 atau piridoksin.
Vitamin ini membantu memproduksi hormon serotonin. Adanya hormon serotonin yang
cukup dalam tubuh kita akan menimbulkan suasana hati yang senang dan bahagia
sehingga akan mengurangi stres dan depresi.
5. Menjaga Kesehatan Tulang dan Persendian
Nutrisi lain yang terkandung dalam buah durian adalah
kalsium. Kalsium berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang dan persendian.
6. Mengatasi Sembelit
Semua buah mengandung serat, termasuk buah durian. Kandungan
serat ini berfungsi untuk memperlancar proses pencernaan.
7. Mengatasi Migran
Biasanya setelah mengonsumsi buah durian kepala terasa
pusing. Itu karena terlalu berlebihan mengonsumsinya. Mengonsumsi durian dalam
takaran yang wajar, 100 - 200 gram, justru dapat mengatasi migran. Hal ini
karena dalam buah durian terkandung vitamin B2 atau riboflavin.
8. Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut
Buah yang berduri tajam ini juga mengandung fosfor.
Sebagaimana kita ketahui fosfor berperan penting dalam menjaga kesehatan gigi
dan mulut.
9. Menjaga Kestabilan Kadar Gula
Kadar glukosa dalam buah durian tergolong cukup tinggi.
Tetapi dengan adanya mangan (Mg) kadar gula akan menjadi stabil, asal tidak
mengonsumsi dalam jumlah banyak.
10. Menjaga Nafsu Makan
Nafsu makan akan terkontrol jika kita mengonsumsi buah
durian secara terukur karena di dalamnya terkandung vitamin B1 atau thiamin.
By : Siska Diyah
Pusporatri
Email : Siskamarscell15@gmail.com
Blog : Siskadiyahpusporatri.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar